Saturday, October 17, 2015

Waktu Oh... Waktu

Demi masa, sesungguhnya manusia itu benar-benar dalam keadaan merugi (celaka), kecuali orang-orang yang beriman, beramal shalih, saling menasehati dalam kebenaran, dan saling menasehati dalam kesabaran.” (Al ‘Ashr: 1-3)

Lama sudah tidak menulis, sekarang mulai lagi, setelah sebelumnya menulis karena ada tugas. Maka kali ini menulis, karena harus, harus dan harus… >_<


Ceritanya mau mulai menulis lagi, karena telah sekian lama blog ditinggalkan, dan memang ada satu hari di Jum’at lalu, terpesona dengan seseorang yang rutin menulis 2 artikel setiap harinya. Bagaimana saya tidak terkagum-kagum, dengan aktifitas beliau yang lumayan banyak sebagai ibu rumah tangga, pebisnis, penanggung jawab beberapa komunitas, pengajar, dan memiliki 3 orang anak di usia 34 tahun, beliau masih bisa melakukan pemilahan sampah dengan baik, kegiatan di luar, dan menulis 2 artikel sehari, tanpa meninggalkan tugas memasak, beres-beres rumah sebagai ibu rumah tangga.

Usut demi usut, akhirnya beliau sharing mengenai manajemen waktu beliau, yang kuncinya saya lihat ada dalam beberapa hal: SYUKUR, DISIPLIN dengan checklist harian, MENGURANGI WAKTU TIDUR, dan TERPAKSA yang akhirnya menjadi TERBIASA.

Ya, wujud mensyukuri waktu yang Allah swt anugerahkan kepada kita adalah mengisinya dengan amal shaleh, saling menasehati dalam kebenaran dan kesabaran, yang intinya bertambah-tambah dalam kebaikan dan kebaikan. Dan pastinya dilandasi dengan keimanan yang benar.

Pembelajaran lainnya mengenai manajemen waktu saya dapatkan juga dari sharing seorang teman, tepatnya seorang ibu yang sharing di grup WA, mengenai kaitan shalat awal waktu dan manajemen waktu, yang langsung mengingatkan saya pada hadits Rasulullah saw: “Jagalah Allah swt, niscaya Allah swt akan menjagamu.” (HR. Ahmad; Tarmidzi; Al-Hakim). Jika diumpamakan saat kita shalat di awal waktu, berarti kita menjaga waktu-waktu panggilan Allah swt kepada kita, sehingga Allah swt pun menjaga waktu kita dengan mengatur waktu-waktu kita menjadi lebih efektif dan produktif. Insyaallah…

Jika dengan hal yang wajib kita tepati kepada Allah swt, apalagi dihiasi dengan amalan yang sunnah-sunnah, sehingga terwujudlah ketakwaan kita kepada Allah swt, maka sudah jelas dan pasti Allah swt akan memberikan kemudahan bagi urusan-urusan kita, memberikan solusi dan rezeki dari jalan yang tidak disangka-sangka.

Mengenai ketaqwaan ini, juga mengingatkan saya dengan kajian yang saya pelajari dari kegiatan kuliah keluarga hari ini, saat seorang ibu (almarhumah) dari 13 anak dengan segudang aktifitas rumah dan aktifitas di luar ditanya oleh pemateri, bagaimana cara beliau mengatur semua kegiatan beliau. Beliau menjawab, bahwa beliau meyakini firman Allah swt di penghujung ayat 282 surat Al-Baqarah, yang artinya Dan bertakwalah kepada Allah; Allah mengajarmu; dan Allah Maha mengetahui segala sesuatu.”

Pemateri tersebut senantiasa mengingat pesan almarhumah dan menjadikan beliau juga baik mengatur waktunya. Coba saja dibayangkan, dalam rentang 5 tahun di awal pernikahan, beliau sudah memiliki 4 anak, dan sekarang sudah mempunyai 7 anak. Beliau juga tetap berperan di rumah, sebagai istri dan ibu bagi anak-anak beliau, juga mengajar di sekolah serta berkegiatan di luar.

Alhamdulillah untuk pembelajaran beberapa hari ini, begitu terasa sangat tertinggal jauhnya saya dalam hal ini, jauuuuh sekali… T_T

Semoga Allah swt berikan kemampuan bagi saya untuk bisa mengikuti.  Aamiin Allahumma aamiin… Bismillah…


G.R. Parahyangan, 5 Mhr 1437 H/ 18 Okt 2015

No comments: