Hari
ketiga di bulan Desember, mempraktekkan 3 resep, Mpasi tim saring buat Aliya,
Donat dan Playdough buat Azzam, juga Nasi Gulung buat Azzam. Mpasi berhasil,
Donat gagal karena kebanyakan air sehingga donat tidak empuk tetapi padat :D,
Nasi Gulung setengah berhasil, karena sebagian dadar penggulung ada yang sobek.
Percobaan awal patut disyukuri, mengingat selama ini, jarang-jarang membuat
menu untuk anak-anak apalagi menggunakan buku pedoman masak.
Dalam
hati, sempat merasa sedikit repot membuat menu untuk anak-anak yang menurut
saya cukup memakan waktu. Jadi harus dicari solusi cerdas untuk semua ini,
karena yang utama yang ingin saya asah adalah ilmu tentang pendidikan anak dan
menjadikan dua guru kecil (anak-anak) senang bersama Ayah Bunda. Ya, seperti
biasa jika ada yang salah, maka akan saya ulangi lagi dan perbaiki. “Trial
and Error”, di sini yang perlu diperbaiki adalah manajemen waktu dan daftar
aktifitas yang sudah disusun dan dijalankan, kembali menetapkan waktu paling
penting, penting dan tidak penting.
Niat
awal minggu ini mau membuat lapbook bersama Azzam, tapi masih ada
beberapa bahan yang belum lengkap, akhirnya kami memutuskan membuat playdough
dengan terigu. Alhamdulillah berhasil, kurangnya adalah pewarna makanan yang
tidak ada di rumah, sehingga Azzam memainkan playdough dengan warna asli
tepung. Jadi PR saya untuk minggu depan adalah membelikan pewarna makanan untuk
memberikan warna dasar ke playdough Azzam.
Waktu
membuat playdough, awalnya adonan dibuat sendiri oleh azzam, sampai-sampai
tepung menghiasi wajahnya dan kamipun tertawa, senang. Kesulitan yang dia
temukan adalah ketika terlalu banyak memberikan air pada adonannya, sehingga
tidak kunjung kalis. Itu membuatnya berhenti melanjutkan membuat playdough,
lalu saya menambahkan tepung terigu dan minyak goreng, dan berhasil. Akhirnya
Azzam pun membentuk playdough terigunya dengan cetakan huruf dan dilanjutkan
dengan membuat bus dengan bantuan saya. Dari bus yang sudah saya buat, dia
terinspirasi membuat taksi dan dilanjutkan dengan memberikan sedikit benjolan
di punggung mobil, Azzam berkata, “Bunda, taksinya udah jadi mobil polisi ‘ninu
ninu’….” Alhamdulillah, Azzam menikmati kegiatan kami hari ini.
Lain
Azzam, lain pula Aliya, dia juga menikmati Mpasi rasa baru yang saya buat hari
ini, Aliya menyukainya. Campuran beras, brokoli, tomat, wortel, buncis dan
ayam, membuat Aliya semangat makan dan menghabiskan menu makan siangnya dengan
baik. Sayangnya, karena berhasil malah lupa jepret yang satu ini. :( Untuk ke depannya dokumentasi “penting”
untuk keluarga dan anak-anak. Inga’ – Inga’ Tiing… (Iklan jaman baleula, he)
Alhamdulillah,
syukur untuk hari ini dengan aktifitas di rumah, semoga makin hari makin banyak
yang bisa saya tuliskan. Sebetulnya ada beberepa buku juga yang sedang dibaca
dan ingin direferensi (versi saya), tapi masih belum bertemu dengan kesempatan
untuk mengolahnya menjadi cantik dalam bahasa tulisan. Jadi menulis akan
bersambung dari hari ke hari… Aamiiin… :)
Semangat
MENULIS dan MENGASAH DIRI…. Bismillah… ^_^
Dini hari, 4 Desember 2013
Margahayu Kencana
No comments:
Post a Comment